Narsis Digital – Ketika ada teman yang melahirkan, bisa jadi Anda akan bingung mencari apa saja kado yang tepat. Jika ingin memberikan kado yang sesuai kebutuhan, maka berikut ini adalah beberapa rekomendasi item yang tepat.
Hampers Paket Vitamin
Seperti yang telah diketahui, vitamin C bermanfaat untuk memberikan imunitas bagi tubuh agar tidak mudah terpapar penyakit, yang disebabkan virus. Kandungan vitamin C pada buah menteng sebesar 3 mg/ 100 gram, selain itu vitamin C sangat diperlukan untuk menjaga tubuh di tengah pandemi Covid-19.
Karena, antioksidan buah menteng termasuk tinggi, dilengkapi juga dengan vitamin C, maka sangat bagus untuk menjaga daya tahan tubuh ibu menyusui. Karena, beberapa ibu menyusui memiliki daya tahan tubuh yang rentan atau lemah.
Hampers Jamu
Khasiat jamu utamanya beras kencur bagi ibu menyusui adalah dapat membantu penyerapan makanan dalam tubuh. Caranya dengan melancarkan aliran empedu. Dengan demikian, lemak jahat yang ada dalam darah akan tersingkir.
Kolesterol serta trigliserida bisa keluar dari tubuh sebab kencur mempunyai sintase asam lemak. Kandungan ini dibantu flavonoidnya, yaitu kaempferol, quercetin, serta galanin.
Makanan untuk Ibu yang Baru Melahirkan
Hadiah lahiran tak hanya untuk bayi, lho. Anda dapat juga memberikan hadiah untuk ibunya. Terdapat banyak makanan yang ibu hamil tak boleh konsumsi ketika mengandung. Nah, Anda dapat memberikan kado voucher makan di restoran jepang atau voucher barbekyu all-you-can-eat.
Stroller, Baby Walker, atau Baby Car Seat
3 ide kado barang bayi tersebut harganya memang cukup lumayan, sehingga dapat dijadikan alternatif hadiah hasil patungan bersama teman. Karena stroller, baby walker, serta baby car seat ada banyak jenisnya, Anda dapat bertanya ke teman Anda.
Apakah terdapat merek maupun jenis khusus yang diincar. Enak kan, tak perlu riset lagi barang mana yang memiliki kualitas bagus. Anda cukup tinggal menyesuaikan dengan budget. Kemudian split bill dengan teman-teman lain.
Voucher Pijat Sekaligus Spa untuk Ibu dan Si Bayi
Tak hanya keperluan wajib, ibu serta bayi juga membutuhkan waktu bersenang-senang. Salah satu aktivitas bersenang-senang yang dapat Anda hadiahkan adalah voucher pijat serta spa untuk ibu sekaligus bayi.
Para ibu mengaku mendapat banyak hadiah untuk bayinya. Padahal ia sendiri juga memerlukan me-time, lho. Kalau hubungan Anda terbilang cukup dekat, Anda dapat juga mengajak teman ke salon maupun tempat spa bersama. Mereka akan amat senang diajak “kabur” sejenak dari rutinitas mengurus bayi di rumah.
Baby Set
Bedding, baju, perlengkapan mandi, serta gendongan merupakan contoh ide kado keperluan bayi yang pasti dipakai. Namun, barang-barang ini juga umumnya sudah masuk dalam daftar belanja calon orang tua. Bahkan beberapa bulan sebelum si bayi lahir.
Apabila Anda ingin memberikan hadiah berupa baby set, Anda dapat memberikannya jauh-jauh hari. Hal ini akan membuat teman Anda tak perlu membeli sendiri. Sayang kan jika ada barang yang sama dan jumlahnya banyak. Malah jadi tidak terpakai.
Baca Juga: Mau Pesan Medali Akrilik? Cek Kelebihan dan Kekurangannya
Bantal Bayi untuk Membuat Bayi Nyaman
Bantal untuk bayi biasanya sudah satu set dengan kasur mini dan gulingnya. Biasanya, bantal bayi ini menggunakan bahan lembut yang mudah menyerap keringat, felksibel, serta ringan, salah satu bahannya adalah latex.
Bantal lateks juga diklaim sebagai bantal terbaik karena kualitasnya yang tidak main-main. Di dalam bantal ini, Anda akan menemukan rongga-rongga udara yang dapat membuat tidur lebih enak karena fleksibilitas yang ditawarkan.
Anak juga tidak akan mendapatkan ruam atau sakit leher karena salah posisi tidur dan alergi. Oleh sebab itu, bahan lateks sangat aman digunakan, khususnya untuk bantal bayi. Jika ingin membuat bantal bayi dengan foto, pesan saja di Narsis Digital. Narsis Digital akan membantu Anda membuat bantal custom sesuai keinginan.